Pramono Anung Akan Membuat Balai Latihan Kerja & Bantuan Permodalan Untuk Disabilitas

Jakarta, Infopers.com- Disabilitas Indonesia Pospera (Posko Perjuangan Rakyat) Tuna Rungu Indonesia mendeklarasikan dukungan calon gubernur  dan wakil gubernur Jakarta Pramono Anung –  Rano Karno di  Cipinang Jakarta Timur , Minggu (10/11/2024).

Pramono Anung  saat menemui para Disabilitas  mengatakan apa bila berhasil memenangi kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 ini akan memberikan bantuan usaha dan menyediakan pelatihan kerja untuk penyandang disabilitas.pelatihannya agar mereka bisa menjadi content creator misalnya untuk TikTok, untuk Instagram, dan sebagainya dan itu bersertifikat.

Pramono juga  ingin kelompok disabilitas di Jakarta bisa hidup mandiri diperlukan bantuan pemerintah untuk mendukung usaha yang dirintis kelompok disabilitas.

Pramono berjanji akan menyediakan bantuan permodalan dengan bunga yang rendah bagi kaum disabilitas di Jakarta yang ingin membuka atau telah memiliki usaha.

Menurut Pramono kelompok disabilitas mengeluhkan tingginya bunga pinjaman seperti yang disediakan di program KUR.

Jadi memang UMKM untuk disabilitas sampai hari ini memang belum mendapatkan perhatian khusus.

“Bantuan  permodalan bagi disabilitas nanti akan kami pikirkan  dan akan diberikan  kesempatan ruang untuk bekerja di kantor gubernur DKJ”, pungkasnya .

Baca Juga  Sinergi Program Vaksinasi TNI-Polri Dandim 0501 dan Kapolres Metro Jakpus Raih Penghargaan Presisi Award