Keluarga Besar Wirawati Catur Panca Ziarah Tabur Bunga di Makam Fatmawati, Peringati Hari Pahlawan Nasional

 INFO’PERS

[Foto Bersama saat di Makam Fatmawati Soekarno di Karet Bivak, Istimewa]

Jakarta|INFOPERS Dalam Rangka Memperingati Hari Pahlawan Nasional, Keluarga Besar Wirawati Catur Panca PD DKI Jakarta ziarah tabur bunga ke makam Ibu Fatmawati Soekarno istri Presiden Pertama Republik Indonesia, (Alm)Ir.Soekarno yang sangat di dikenang sebagai penjahit bendera sang saka merah putih.

Adapun acara memperingati hari Pahlawan Nasional yang digelar pada hari Kamis 11 November 2021 di TPU Karet Bivak, Jakarta mengusung tema ‘Telah Memenuhi Panggilan Sejarah Kebangkitan Bangsa Melepaskan Belengu Penjajahan yang sudah berabad-abad di derita bangsa Indonesia. sekali merdeka tetap merdeka.

Dalam kesempatan tersebut, sekjen Dewan Harian Cabang Angkatan 45 (DHC45) Drs.Mochtar Soeroso yang turut hadir untuk ziarah tabur bunga mengatakan bahwa memperingati momen hari pahlawan Nasional kali ini, ziarah tabur bunga ke makam Ibu Fatmawati guna untuk mengenang jasa para Pahlawan juga.

“Karna ada motto yang mengatakan bahwa bangsa yang besar adalah mereka yang menghargai jasa para pahlawan nya, Bu Fatmawati adalah penjahit bendera sang saka merah putih,” ujarnya mengatakan saat ditemui di pemakaman Ibu Fatmawati, TPU Karet Bivak, Jakarta, (11/10).

Lanjutnya lagi mengatakan, bahwa perihal ini juga untuk kembali mengenang sejarah dan untuk mengingat moral salahsatunya moral force(Menjadi contoh dan teladan sebagai penguat moral bangsa). (BR)

Simak juga videonya dibawah ini/dilansir dari media online tv45

 

Baca Juga  Sangat Disayangkan, Jika Xinyi Glass Holding Gagal Investasi di Pulau Rempang, Kerugian Bagi Ekonomi Indonesia dan Masyarakat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *