Ditengah Pandemi, Populis Indonesia Berbagi Kasih bagi Perantau Mileneal asal Nias Jakarta dan Mahasiswa Wamena Papua

INFO’PERS

Jakarta|www.infopers.com—Populis Indonesia menyampaikan tali kasih kepada Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta dan Mahasiswa Asrama Wamena Papua sebanyak 173 paket voucher belanja senilai Rp. 200.000.

Piet Cintya Mawar yang mewakili Populis Indonesia menyampaikan secara simbolis kepada Yarman Hulu, Gres Fransiska Hulu yang mewakili Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta dan Marinus yang mewakili mahasiswa Asrama Wamena Papua.

Dalam kesempatan tersebut Piet Cintya Mawar menyampaikan ucapan terima kasih kepada donatur yang sudah mempercayakan Populis Indonesia untuk mendistribusikan bantuan sembako dalam bentuk voucher belanja.

Sementara Marinus menyampaikan apresiasi serta ucapan terima kasih kepada Populis Indonesia sudah berkenan meringankan beban teman-teman mahasiswa Asrama Wamena Papua di Jakarta, Jumat (20/08/2021).

Sementara itu, sore harinya Koordinator Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta Edizaro Lase bersama Yarman Hulu langsung mendistribusikan bantuan voucher sembako tersebut kepada teman-teman perantau Milenial Asala Kepulauan Nias yang tersebar di daerah Mangga Dua, Pasar Senin, Roxi Square dan Pasar Minggu.

Dalam penyaluran bantuan tersebut dibantu oleh seorang Mahasiswa Kedokteran Asal Nias Dioni Gulo sekaligus bersilaturahmi dengan teman-teman perantau milenial Nias Jakarta.

Komunitas Perantau Milenial Nias Jakarta yang sangat menyambut baik atas dukungan baik dari Populis Indonesia sudah memfasilitasi dan menyampaikan bantuan, ucap Edizaro Lase.

Dalam kesempatan tersebut, beberapa dari perantau milenial asal Kepulauan Nias sangat senang dan apresiasi atas dukungan yang telah disampaikan oleh Populis Indonesia dalam meringankan beban di masa pemberlakuan PPKM.

Edizaro Lase menambahkan bahwa bantuan sembako telah diberikan kepada perantau milenial asal Kepulauan Nias yang ketiga kalinya secara berturut-turut walaupun sangat sedikit nilainya. Semoga hal baik ini memberikan inspirasi kepada komunitas sosial lainnya untuk saling meringankan beban dan berbagi di tengah pandemi covid-19 yang sedang berlangsung saat ini.(***)

Baca Juga  Ada Spanduk Aliansi Ormas Keagamaan di Jabar Mendukung Taliban

Redaksi Media;Bar/Foto:Istimewa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *