Jakarta, infopers.com – Menapaki usia 15 tahun dalam mengarungi dunia usaha media massa dengan berbagai rintangan yang ada mampu dilewati International Media.
Media cetak harian yang berkantor di Jalan Gunung Sahari XI Jakarta Pusat itu diketahui tepat hari ini, Sabtu 3 Juli 2021 memasuki usia yang ke-15 tahun.
Pemimpin Redaksi Harian International Media Osmar Siahaan pun merasa terharu jika pihaknya bisa bertahan hingga sekarang dengan berbagai dinamika khususnya perkembangan jaman dan teknologi sehingga membuat banyak orang beralih ke media online.
“Kita ketahui bersama saat ini masyarakat yang membaca media cetak sudah tidak sebanyak 10 atau 20 tahun yang lalu. Bangun tidur udah bisa langsung lihat berita di ponsel masing-masing,” ujar Osmar dalam keterangannya, Sabtu (3/7/2021).
“15 Tahun International Media 3 Juli 2006 – 3 Juli 2021. Walau begitu, bersyukur koran kami masih mampu bertahan dan bersaing untuk mendapatkan tempat di hati pembaca,” tambah dia.
Diungkapkan Osmar, seiring semakin canggihnya teknologi ditunjukkan dengan menjamurnya media online ditambah juga media sosial, justru menjadi tantangan tersendiri bagi koran yang kerap disapa Harian IM ini.
“Dengan menghadirkan berita eksklusif dan aktual, tak lupa diiringi semangat dan doa. Hal itu saya rasa yang menguatkan kami hingga bisa bertahan seperti sekarang,” pungkasnya.
Diharapkannya, seluruh awak redaksi Harian IM dapat terus berkarya dengan maksimal.
“Semoga di usia yang ke-15 tahun ini, Harian IM dapat terus berkiprah dengan baik. Menggelorakan informasi yang berimbang dan terpercaya di tengah-tengah masyarakat, guna mencerdaskan kehidupan bangsa,” jelas Osmar.
Salah seorang reporter senior Harian IM Frans C Gultom kembali mengingat hal masa lalu saat media cetak masih berjaya.
“Dulu belum masif media online. Orang pun tertuju ya pada media cetak. Sekarang dengan mudah tiap orang bikin media online,” tukasnya.
Sementara itu, seorang pembaca setia Harian IM, Sadono Priyo, menyampaikan harapannya terhadap koran yang berlogo warna biru ini.
Ia pun yakin jika Harian IM tetap menghadirkan produk jurnalistik yang nyaman dibaca.
“Mantap International Media, mampu bertahan di masa paceklik,” kata dia.
Sekretaris Umum PWI Jaya, Kesit B. Handoyo turut mengahaturkan ucapan selamat di hari jadi Harian IM ini.
Dirinya juga berharap jika Harian IM senantiasa mempertahankan eksistensinya. “Congratulations International Media. Jaya selalu,” tutupnya. ***