Ikuti Jejak Edi Hasibuan, Sudah Saatnya Naek Pangaribuan Daftar Jadi Calon Komisioner Kompolnas

Foto: –dari kiri ke kanan– Naek Pangaribuan semasa Ketua FWP, Jenderal (P) Idham Azis era Kapolda Metro, Edi Saputra Hasibuan eks Komisioner Kompolnas. (Dokpri)

Jakarta, Infopers.com – Tahapan pendaftaran untuk seleksi calon Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) periode 2024-2028 yang telah dimulai sejak 27 Juni-19 Juli 2024 mendatang memunculkan sejumlah nama yang dinilai layak untuk mengikuti proses tersebut.

Satu nama itu di antaranya ialah Naek Pangaribuan. Dorongan untuk berproses mengikuti seleksi itu kian mengalir deras terhadap sosok Ketua Forum Wartawan Polri (FWP) periode 2016-2018 dan 2018-2020 ini.

Tokoh pemuda NTT di Jabodetabek, G. Roberto, memandang pengalaman Naek di dunia pers terkhusus pada lingkup peliputan kepolisian menjadi modal yang berharga.

“Catatan karir puluhan tahun melakukan peliputan di lingkungan kepolisian terutama Mabes Polri dan Polda Metro telah menjadikan Naek ‘khatam’ soal Korps Bhayangkara. Terlebih mengenai isu-isu dan persoalan sesuai dengan perkembangan jaman,” kata Roberto saat berbincang dengan Infopers.com, baru-baru ini.

Ia kemudian menyebut status Naek juga tidak bertentangan dengan sejumlah syarat yang diberlakukan pada seleksi ini.

“Selain bergelar Sarjana ditambah juga Naek  paham betul luar dalamnya terkait Polri berbekal pengalamannya sebagai awak media. Fakta tersebut sejalan dengan syarat calon harus berijazah minimal Sarjana Strata 1 (S1) serta memahami tugas pokok dan fungsi Polri,” ujar Roberto.

Terakhir, ia meyakini kalau Naek tidak akan melewatkan kesempatan baik ini untuk menjadi bagian dari Kompolnas.

“Perlu diingat jika Kompolnas periode 2012-2016 ada nama Edi Saputra Hasibuan sebagai salah satu komisionernya yang juga pernah menjadi Ketua Forum Wartawan Polri. Semoga dengan latarbelakang serupa bisa mengantarkan Naek Pangaribuan menggapai capaian yang sama,” tutur Roberto.

Baca Juga  Jelang HUT Polri ke-78, Jajaran Polda Metro Rangkul Wartawan Lewat Silaturahmi

Sebagai informasi, usai tidak lagi menjabat Ketua FWP kini keseharian Naek dalam beberapa tahun terakhir aktif sebagai penguji dalam Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Ia juga masuk pada kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia atau PWI Pusat dengan mengisi jabatan Sekretaris Bidang Advokasi dan Pembelaan.

Di samping itu, Naek juga sebagai Pemimpin Redaksi media siber Jakartanews.id, Indonesianews.tv serta Portalkriminal.id. (Mes/Tom).