Eks Ketua Forum Wartawan Polri Beri Selamat ke Prabowo-Gibran: Semoga Bangsa Ini Lebih Baik

Jakarta – Ketua Forum Wartawan Polri (FWP) periode 2016-2018 dan 2018-2020, Naek Pangaribuan, menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden-Wapres RI periode 2024-2029.

“Selamat dan sukses atas pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka,” kata Naek dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Dirinya optimis jika kepemimpinan baru ini mampu membawa Indonesia semakin maju lagi ke depannya.

“Semoga bangsa ini lebih baik lagi dan dilancarkan,” ucap Naek.

Adapun sumpah yang diucapkan Prabowo: “Demi Allah, saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Presiden Republik Indonesia dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada Nusa dan Bangsa”.

Sedangkan Gibran: “Demi Allah, saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Wakil Presiden Republik Indonesia dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada Nusa dan Bangsa.”

Diketahui, Prabowo-Gibran sah menjabat Presiden dan Wapres RI setelah menjalani pengucapan sumpah dan pelantikan di Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta pada Minggu (20/10/2024).

Keduanya setelah menjalani prosesi itu langsung meneken berita acara pelantikan di depan Pimpinan MPR yaitu Ahmad Muzani, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, Kahar Muzakir, Lestari Moerdijat, Rusdi Kirana, Hidayat Nur Wahid, Eddy Soeparno, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas, dan Abcandra Muhammad Akbar Supratman.

Turut hadir pada kesempatan itu, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla serta Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno.(Tom/Mes)


Baca Juga  Personil Polsek Tambelang, Melaksanakan Kegiatan Oprasi Yustisi PPKM Darurat Level 3